Software Home Gambar Office Video Game Crack

Rabu, 22 Mei 2013

SEMELAKO

MENCIPTAKAN ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT YANG MELIHAT RAKYAT

KOPI, Negara Indonesia adalah negara demokrasi yang menjunjung rule of law sebagai landasan bagi terselenggaranya demokrasi tersebut. Sebagai negara demokrasi, maka sistem pemerintahan di Indonesia juga menjunjung tinggi nilai – nilai demokrasi. Menurut, Richard . S. Kay , konsep rule of law dan rechtsstaat merupakan inti dari demokrasi konstitusional. Negara Indonesia juga merupakan negara hukum yang mengedepankan keserasian hubungan antara pemerintah dengan rakyat. Artinya, ada hubungan yang fungsional serta proporsional antar kekuasaan- negara. Hubungan pemerintah dengan rakyat tersebut dalam sistem pemerintahan kita, diwakili oleh badan legislatif atau Dewan Perwakilan Rakyat atau People’s Representative Body. Dalam era reformasi yang berkembang saat ini, maka seharusnya negara Indonesia di isi oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat yang benar – benar lahir dari benih demokrasi. Akan tetapi , pada perkembangannya justru banyak timbul kekecewaan pada masyarakat akan kinerja anggota Dewan Perwakilan Rakyat, oleh karena itu untuk menciptakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat di masa depan ,perlu ada beberapa kriteria yang menurut pendapat penulis seharusnya menjadi kriteria di masa depan bagi setiap anggota Dewan Perwakilan Rakyat yakni :

1. Memiliki Akhlak dan Moral yang baik
Setiap anggota dewan sudah seharusnya memiliki akhlak dan moral yang baik pada masa depan. Melihat berbagai pengalaman yang sudah terjadi, justru anggota Dewan Perwakilan Rakyat menjadi contoh buruk bagi masyarakat lewat berbagai tindakan dan perilakunya. Banyak sekali contoh buruk yang tidak patut dan tidak pantas di lihat oleh masyarakat. Anggota Dewan sudah seharusnya menjadi role model bagi masyarakat.Contoh yang patut di tiru oleh generasi yang akan datang dengan tindakan dan perilakunya, bukan justru menjadi contoh yang buruk. Akhlak dan Moral tersebut mencakup sikap Jujur.Karena sikap Jujur seolah – olah menjadi sikap yang sangat mahal harganya pada anggota Dewan belakangan ini.
2.Anti – Korupsi
Tidak perlu di sanggah lagi bahwa banyak anggota Dewan, banyak yang terlibat kasus korupsi , dan yang merupakan hal ironis adalah korupsi berlangsung di lingkungan DPR yang seharusnya menjadi reprsentasi dari rakyat. Kriteria Anti – Korupsi pada masa yang akan datang , sangat penting . Karena Korupsi di lingkungan DPR sudah seperti menjadi hal yang biasa. Anti – Korupsi menjadi sikap yang sudah menjadi kewajiban bagi semua anggota DPR.
3.Paham akan Fungsi Legislator
Anggota DPR memiliki fungsi legislator yakni sebagai perumus dalam setiap penciptaan produk Undang – Undang. Banyak sekali Undang – Undang yang saat ini di sahkan oleh DPR, tidak bertahan lama. Kualitas Undang – Undang semakin menurun , karena anggota DPR tidak menjalankan fungsi legislator dengan baik . Maka, untuk mencegah hal tersebut sudah seharusnya anggota DPR memahami akan penciptaan Undang – Undang dan bagaiamana penerapannya di masyarakat.
4.Menjunjung Hak Asasi Manusia atau HAM
HAM menjadi issue yang sangat menarik setelah terciptanya Demokrasi. Karena Demokrasi dan HAM menuju ke arah dan tujuan yang sama. Anggota DPR sudah seharusnya menjunjung HAM sebagai dasar dari penciptaan Undang- Undang, bukan hanya di dasarkan kepada kepentingan – kepentingan politik dan lain – lain . HAM merupakan unsur terpenting dalam Undang – Undang.
5.Paham akan Fungsi Kontrol
Intinya dari poin ini adalah memahami bahwa anggota DPR sebagai represntasi dari rakyat yang telah memilih mereka. Rakyat harus mengontrol segala tindakan pemerintah , dan DPR sebagai wakil rakyat sudah seharusnya memahami bahwa mereka terpilih untuk kepentingan rakyat ,bukan atas kepentingan politik semata. Kontrol terhadap pemerintah yang berkuasa sudah menjadi fungsi DPR, dan fungsi tersebut harus berjalan atas dasar kepentingan rakyat dan tidak terhenti karena berbenturan kepentingan politik atau clash of interest.
6.Merupakan Hasil dari Rekruitemen Politik yang Baik.
Mengenai kriteria ini, maka peran Partai Politik menjadi lebih besar . Anggota DPR yang maju harus merupakan hasil dari rekruitmen politik yang berjalan baik, bukan atas dasar kepentingan kelompok atau kepentingan keluarga dan sebagainya . Dengan adanya rekruitmen politik yang baik , maka anggota DPR yang maju di harapkan lebih baik di masa depan.
7. Memiliki Pengetahuan akan Hukum
Banyak sekali produk hukum yang di hasilkan oleh DPR tidak berkualitas dan tidak pada tempatnya . Salah satu alasannya adalah anggota DPR yang duduk saat ini 40% adalah para swasta dan 20 % adalah para pengusaha yang tidak memiliki dasar dan pengetahuan akan hukum . Pengetahuan akan Hukum memiliki dampak pada produk hukum yang di hasilkan. Karena dampak dari produk hukum yang buruk itu berakibat negatif bagi seluruh masyarakat Indonesia.
8. Bebas dari Kepentingan
Walaupun kriteria ini terdengar sangat abstrak , akan tetapi melihat realita yang ada pada saat ini, banyak anggota DPR yang merupakan para pengusaha dan swasta yang memiliki kepentingan ekonomi dan di bawa ke DPR . Sudah saatnya , anggota DPR bebas dari berbagai kepentingan sebelum maju sebagai anggota DPR. Agar tidak terjadi perbenturan kepentingan saat mereka duduk sebagai anggota DPR.
9. Memiliki Peran dan Partisipasi yang aktif dalam Masyarakat
Masyarakat Indonesia harus cerdas dalam memilih anggota DPR. Bukan hanya sekedar memilih mereka, akan tetapi mereka juga harus di lihat sebagai orang yang akan mewakili diri mereka sendiri di pemerintahan. Oleh karena itu, masyarakat harus menilai mereka dari apa yang telah mereka perbuat bagi masyarakat. Anggota DPR sudah selakyakanya merupakan orang –orang yang telah memiliki Peran dan Partisipasi serta sumbangsih bagi masyarakat, bukan orang –orang yang kaya yang memiliki modal saja yang bisa terpilih.
10. Memiliki latar belakang yang baik
Diskriminasi terhadap hak untuk di pilih menjadi isu yang berkembang apabila mengacu pada poin ini, akan tetapi maksud dari poin ini adalah masyarakat dituntut untuk cerdas melihat latar belakang anggota DPR yang akan mereka pilih . Latar belakang politik atau track recordnya sebagai anggota Parpol selama ini, apa yang menjadi sisi positif mereka dan apa yang menjadi sisi negatif dari anggota yang akan mereka pilih.
11 - 12. Mengerti akan Konsep Demokrasi dan Memiliki sikap kritis terhadap Pemerintah
Dua poin ini di di gabung, karena saat ini Anggota DPR seolah lupa akan konsep berdemokrasi dan kritis terhadap pemerintah. Mereka lupa akan azas kedaulatan rakyat dalam demokrasi dan mengedepankan kepentingan politik. Sudah saatnya, Anggota Dewan yang maju memahami konsep berdemokrasi dan paham akan pentingnya demokrasi. Kritis terhadap pemerintah adalah salah satu contoh berdemokrasi dan salah cara menjalankan fungsi kontrol terhadap pemerintah.
Di atas adalah 12 kriteria anggota DPR yang sudah sewajarnya menjadi pertimbangan- pertimbangan untuk anggota DPR . Anggota DPR seolah – olah berdiri sendiri setelah terpilih , tanpa melihat ke belakang pada saat mereka sebelum terpilh menjadi anggota DPR . Negara Indonesia saat ini di isi oleh anggota DPR yang buta . Buta akan Hukum , buta akan demokrasi, buta akan HAM , buta akan kepentingan rakyat. Buta, karena mereka tidak melihat apa yang terjadi dan apa yang seharusnya terjadi . Anggota DPR bukan hanya legislator dan pengontrol serta pengawas bagi pemerintah . Mereka adalah orang – orang yang mewakili masyarakat . Mereka adalah reprenstatif dari rakyat yang seharusnya menjadi stabilitator dan distributor akan kepentingan masyarakat , agar kepentingan rakyat bersih dan terwakili dari berbagai kepentingan .12 Kriteria ini menjadi acuan tidak hanya bagi DPR tapi bagi masyarakat yang memilih mereka sebelum mereka duduk di tahta Dewan Perwakilan Rakyat.

Biodata Penulis
Nama : Jeremia Sintong Parsaulian Purba
Tempat/tanggal lahir : Pekanbaru , 4 November 1989
Universitas : Universitas Katolik Parahyangan
Alamat Universitas : Jl . Ciumbuleuit No.94 Bandung 40141
Alamat rumah : Komp. Cimindi Raya Blok A.50 ( di depan blok A no.7), Gunung Batu, 40514
nomor telepon seluler : 085278501515
alamat e-mail : lgunungbatu@yahoo.com
akun facebook : Jeremia Sintong

Tidak ada komentar:

Posting Komentar